Jalan-jalan ke Bandung Menggunakan Kereta Cepat Whoosh
Libur natal dan tahun baru tentunya menjadi momen menyenangkan tersendiri buat keluarga tercinta. Tidak sedikit keluarga yang sudah merancang rencana jauh-jauh hari, dengan harapan agar libur panjang bersama anggota keluarga benar-benar dapat dinikmati bersama. Nah, buat kalian yang mau menghabiskan waktu berlibur ke Bandung, kamu bisa mencoba moda transportasi kereta cepat Whoosh. Mengapa Harus Menggunakan Whoosh? Kalau ditanya mengapa, maka tentu saja karena menggunakan kereta Whoosh kita akan lebih cepat sampai menuju kota tujuan, entah itu dari Jakarta ingin ke Bandung ataupun sebaliknya. Kereta cepat pertama di Asia Tenggara ini selain menawarkan kemudahan juga memberikan efisiensi waktu bagi siapapun yang ingin melakukan perjalanan bisnis. Sehingga, kereta cepat Whoosh menjadi solusi yang menarik untuk mempersingkat waktu tempuh. Misalnya kita yang dari Jakarta mau ke Bandung, dengan jarak sekitar 150 km dapat ditempuh kereta whoosh hanya dalam waktu 45 menit karena kereta mampu ...